Wati, Kesuma Kemala (2023) PENGARUH PENAMBAHAN GULA AREN (Arenga pinnata) TERHADAP TOTAL BAKTERI, KADAR LEMAK DAN KARBOHIDRAT PADA YOGHURT DRINK BUAH NAGA MERAH (Hylocereus polyrhizus). Skripsi (Bachelor) thesis, Universitas Muhammadiyah Bengkulu.
![]() |
Text (Skripsi)
SKRIPSI KESUMA KEMALA WATI.pdf - Submitted Version Restricted to Repository staff only Download (1MB) | Request a copy |
![]() |
Text (Jurnal Skripsi)
JURNAL KESUMA KEMALA WATI.pdf - Submitted Version Download (145kB) |
Abstract
Susu adalah cairan berwarna putih yang disekresi oleh kelenjar mammae (ambing) pada binatang mamalia betina seperti sapi, kambing, atau bahkan kerbau yang diperoleh dengan cara pemerahan sebagai bahan makanan dan sumber gizi. Namun susu merupakan bahan yang mudah sekali rusak rentan dengan kontaminasi bakteri sehingga membutuhkan penanganan khusus untuk meningkatkan nilai manfaat dan daya simpan yang lebih lama, dengan dibuatnya Yoghurt dapat susu dapat bertahan lebih lama. Tujuan Penelitian ini, untuk mengetahui Pengaruh Penambahan Gula Aren (Arenga pinnata) Terhadap Total Bakteri, Kadar Lemak dan Karbohidrat Yoghurt Drink Buah Naga Merah (Hylocereus polyrhizus). Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Juni sampai dengan Agustus yang bertempat di Laboratorium Pertanian Universitas Muhammadiyah Bengkulu dan analisa sampel yoghurt yang dilakukan di Laboratorium Kimia Fakultas Pertanian Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Bengkulu. Penelitian ini menggunakan rancangan acak lengkap (RAL) dengan menggunakan 4 perlakuan dan 4 ulangan. Perlakuan yang digunakan A=0% tanpa gula aren, B=2.5% gula aren, C=5% gula aren, D=7.5% gula aren. Parameter yang diamati adalah Total Bakteri, Kadar Lemak dan Karbohidrat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengaruh penambahan gula aren (Arenga pinnata) tidak berpengaruh nyata terhadap total bakteri, kadar lemak dan kadar karbohidrat pada yoghurt drink sari buah naga merah (Hylocereus polyrhizus). Pemberian gula aren (Arenga pinnata) dapat digunakan dalam pembuatan yoghurt sampai level 7.5%
Item Type: | Thesis (Skripsi (Bachelor)) |
---|---|
Additional Information: | Pembimbing 1 : Ir. Rita Zurina, MP Pembimbing 2 : Suliasih, S,Pt.,M.Si |
Uncontrolled Keywords: | susu, yoghurt, dan gula aren. |
Subjects: | Universitas Muhammadiyah Bengkulu > 03-Fakultas Pertanian dan Peternakan > 54231-(S1) Peternakan 03-Fakultas Pertanian dan Peternakan > 54231-(S1) Peternakan |
Divisions: | 03-Fakultas Pertanian dan Peternakan > 54231-(S1) Peternakan Subjek Terkait > 03-Fakultas Pertanian dan Peternakan > 54231-(S1) Peternakan |
Depositing User: | Mr Muammar Hafiz Khattami |
Date Deposited: | 17 Mar 2025 02:39 |
Last Modified: | 17 Mar 2025 02:39 |
URI: | http://repository.umb.ac.id/id/eprint/866 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |